Kamis, 27 Juni 2013

Resep Chicken Lollipop

At first, kakak kelas saya yang sudah pernah trip ke India merekomendasikan menu makanan ini untuk dituliskan di blog saya. Katanya enak dan sausnya yummy gitu. Pas saya cari-cari, kenapa namanya lollipop bentuknya mirip seperti drumstick. But, ternyata saya salah, lollipop tersebut dibuat dari sayap atau chicken wing. Kenapa namanya lolipop, karena warna yang biasa dipasarkan berwarna kemerahan, sehingga mirip seperti permen.

Saya yang belum pernah nyobain makanan aslinya, pas mau buat dibilangin. Ini kan mirip sama kaki naga. Oiya juga ya, walau kakinya entah dari sumpit atau batangan bambu... Buat yang belum tau kaki naga, ini gambarnya:

source: http://gentongmami-kulinergaya.blogspot.com


Untuk nyiapin bahannya, jujur agak ribet. KIta mesti pakai daun ketumbar dan mint. Sedangkan dua tanaman itu tidak mudah dicari. Alhasil saya cuma dapet daun mintnya aja. Next masalah adalah, untuk menghasilkan lolipop yang bagus diperlukan keahlian memotong sayap yang handal. Untuk pemerahan si ayam, memang yang gampang menggunakan pewarna, sedangkan chilli powder tidak cukup untuk memerahkan si masakan. Mungkin lain kali bisa menggunakan angkak untuk lebih memerahkan. Overall hasilnya enak, dan ngeblend sama saus yang dibuat...

Here is the recipe from relish.com yang sudah saya modif

Bahan-bahan

8 sayap ayam
2 cm jahe
3 siung bawang putih
2 sdm dark soy sauce
1 botol kecil yogurt plain
2 sdm rajang mint
1/2 daun bawang yang hijau saja rajang
1 sdt madu 
2 sirup jeruk
garam dan merica secukupnya
1 telur
1 sdm bubuk cabai 
1 sdm tepung maizena
1 sdm saus dan sambal botol
2 tablespoons water

Langkah membuat
1. Buat potongan sayap ayam seperti emak-emak di bawah ini:
2. Nah bumbu marinadenya adalah bawang putih dan jahe cacah/ulek dicampur soy sauce. Direndam selama 30 menit
3. Selagi proses marinasi, kamu bisa buat saus dan adonan menggorengnya. Sausnya adalah: blender daun mint, madu, sirup jeruk, dan yoghurt hingga halus kemudian disimpan dikulkas.
4. Adonan menggoreng adalah campuran dari kocokan telur, garam, merica, bubuk cabai, saus sambal, saus tomat, air, dan maizena.
5. Setelah 30 menit, ambil ayam, celupkan ke telur, goreng selama enam menit. Serap minyak dengan kitchen towel setelah menggoreng
6. Sajikan.

Dan inilah hasil lolipop saya, memang kurang merah, tapi rasanya lumayan kok. Asik buat cemilan. Selamat mencoba



Tidak ada komentar:

Posting Komentar